Liburan

Cerpen Karangan:
Kategori: Cerpen Anak
Lolos moderasi pada: 29 July 2013

“Pokoknya Liburan! Liburan! Liburan!!!” Kataku sambil kesal dan memaksa.

Oh iya… Namaku Calista Carrie. Biasa dipanggil Carrie. Aku termasuk anak yang gampang marah. Bisa dibilang… sensitive. Karena Tahun kemarin, kemarin, kemarin dan kemarin, aku gak kemana-mana. aku sangat kesal. Tahun lalu sudah menjadi kenangan tak liburan yang buruk! Karena setiap aku tidak liburan, aku selalu sial! Sial! sial! Dan sial!!! Itulah salah satu alasan mengapa aku tak suka jika tak liburan. Aku juga termasuk anak yang gampang ngambek dan galak.

“Ma! Pa! masa kita gak liburan sih? kemana gitu… huh! Bikin aku kesel aja sih…” Kataku kesal sambil memaksa. “Iya deh kita liburan…” Kata papa menjelaskan “Tapi kemana?” Tanyaku kesal. “Lihat saja besok..” Kata mama. Karena tak sabar ingin menunggu besok, akupun pergi ke kamar dan langsung tidur.

Keesokan harinya…
“Carrie!!! Bangun!” Teriak mama. “Iya ma…” Jawabku yang masih terantuk-antuk. “Kita liburan ke Singapore!” Kata papa. Akupun senang karena inilah yang ku mau dari dulu.

Akupun langsung mandi dan menyiapkan kebutuhan. Sudah selesai, waktunya berangkat. Aku berangkat naik pesawat “Garuda Indonesia” Aku menunggu pesawat itu untuk siap di tumpangi. 30 menit kemudian, Penumpang diperbolehkan untuk masuk. Aku pun tak sabar. Aku Segera duduk di bangkuku.

30 menit kemudian…
Aku tertidur dan… Bruuk!!! Pesawat yang kutumpangi jatuh ke air. Karena aku, mama, dan papa ku sendang tidur, jadi tak tau harus melakukan apa. Kami bertiga, pilot serta pramugari lah yang tidak selamat.

Makam…
Pandanganku kalang kabut dan buram. Saat kulihat… Batu nisan itu tertulis: Calista Carrie! Itulah namaku. Aku baru sadar kalau Aku, dan orang tuaku meninggal.

Ini memang salahku. Akulah yang memaksa mereka untuk liburan! Maafkan aku Mama Papa..

– TAMAT –

Cerpen Karangan: Rachel G

ADVERTISEMENT

Cerpen Liburan merupakan cerita pendek karangan , kamu dapat mengunjungi halaman khusus penulisnya untuk membaca cerpen cerpen terbaru buatannya.

"Kamu suka cerpen ini?, Share donk ke temanmu!"

WhatsApp


" Baca Juga Cerpen Lainnya! "


Boneka Robot Kucing

Oleh:
“Hua!! Pokoknya aku pingin melihara kucing!! “bentakku. “Tapi, kamu alergi sama kucing, sayang,” ucap Bundaku dengan lembut. “Tap.. Tapi, kucing itu imut,” tangisku. “Mengertilah dengan keadaanmu itu, adikku tersayang,”

Sahabat Cermin

Oleh:
Aku termenung di balkon sekolah. Termenung sedih dan berkhayal, bahwa akan punya sahabat. Sahabat setia yang tidak akan meninggalkan diriku sendiri. Tapi, tak ada yang ingin berteman denganku. Bahkan

Welcome To My Japan

Oleh:
Grissel, yap! Nama lengkapnya adalah Grissel Fanabishi Noi Sakurashi. sungguh panjang bukan? Dia biasanya dipanggil dengan sebutan Grissel atau jika temannya sedang iseng dipanggil dengan ‘Sel Tubuh’. Dia akan

Taman Bermain

Oleh:
Saat sore hari, ibuku meneleponku untuk segera datang ke tokonya, dikarenakan ayahku akan pulang terlambat dari kantornya, aku pun segera bersiap siap menuju toko buku milik ibuku. Saat di

Kejutan Untuk Lya

Oleh:
Hai, kenalkan, namaku Resha Farradina. kalian bisa memanggilku Echa. Hari ini, ada temanku yang ulang tahun. Namanya Cassie Aulya Fitriani, atau Lya. Aku dan sahabatku, mau memgadakan surprise untuknya.

“Hai!, Apa Kamu Suka Bikin Cerpen Juga?”
"Kalau iya... jangan lupa buat mengirim cerpen cerpen hasil karyamu ke kita ya!, melalui halaman yang sudah kita sediakan di sini. Puluhan ribu penulis cerpen dari seluruh Indonesia sudah ikut meramaikan cerpenmu.com loh, bagaimana dengan kamu?"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *