My Sweet Moment

Cerpen Karangan:
Kategori: Cerpen Pengalaman Pribadi, Cerpen Remaja
Lolos moderasi pada: 5 October 2015

Sudah 15 menit aku menunggunya. Waktu sudah menunjukkan pukul 14:26, berbagai macam pikiran pun mulai menghantuiku, akhirnya ku putuskan untuk mengirim sms padanya.
“kak, masih lama?”
“tggu di situ dek, kak jmput ke situ,”

Tak lama kemudian dia sudah tiba di depanku, kami pun berangakat ke sekolah. Tepatnya latihan rutin pramuka di sekolahku yang diadakan setiap hari jumat. Oh ya, -udah kebiasaan- namaku Isma Ardayani dan dia adalah Kakak kelasku sekaligus seniorku di pramuka. Namanya Rizky Yurdan Syahputra. Aku mengaguminya, mungkin bisa dibilang sangat mengaguminya.

Dalam waktu kurang dari 10 menit kami sudah tiba di pekarangan sekolah, dengan terburu-buru aku langsung berlari menuju ruang latihan. Latihan sudah dimulai sejak 5 menit yang lalu. Tak banyak yang latihan hari ini, karena sebagian dari anggota pramuka lainnya saat ini berada di padang, sumatera barat. Akhirnya latihan selesai pukul 17:00. Kami berencana untuk pergi ke langakut, menaming. Salah satu objek wisata di daerahku.

Waktu yang ditunggu pun akhirnya tiba, hari minggu. Meskipun awalnya kecewa, karena Kak Yurdan perginya bareng Kak Mel, senior yang juga naksir sama Kak Yurdan -saingan gue nihh!- tapi tidak menyurutkan keinginanku untuk pergi. Setelah melewati perjalanan yang melelahkan akhirnya kami sampai di tujuan dalam keadaan basah kuyup -maklum airnya setinggi pinggang aku. Meskipun cape tapi pemandangannya wow! Paradisso! (lebay wkwk).

Setelah istirahat sebentar, kami pun melaksanakan kegiatan yang sudah dipersiapkan senior -Praktek lapangan kecil. Waktu istirahat makan siang pun tiba. Kami makan dan menyempatkan diri untuk mandi. Tapi.. aku takut loncat, hehe.
“adek bisa berenang gak??”
“gak.”
“ya udah jangan loncat”

Aku tidak peduli, karena rasa penasaran menutupi rasa takutku teman-teman juga meyakinkan kalau airnya gak dalam. Ternyata oh ternyata aku tenggelamm!! Selesai mandi, kegiatan kami selanjutnya games! Dan aku udah menggigil dan gak bawa baju ganti, huft, sialnya. Aku pun merapat ke pinggir, di situ ada Kak Yurdan sama Kak Mel -gak dekat kok, aman- dan aku ambil posisi di tengah.

“kenapa dek?”
“dingin”
“apa? Panas?”
“gak kak, dingin!”
“sini biar Kakak peluk?” sambil rentangin tangan.
“gak mau ”
“haha, bawa baju ganti gak?”
“gak, tadi gak dibolehin bawa baju”
“pake baju Kakak, mau?”
“gak”
“ya udah, pake jaket ini mau gak?” sambil buka jaket yang dia pake dan dipekein ke aku.
Aku manggut-manggut aja, dinginnya peke banget.

Azeekkk!!! Kak Mel langsung noleh ke aku dengan ekspresi termuasemm yang pernah aku lihat. Di perjalanan pulang, Kak Yurdan masih pehatian sama aku. Senangnya.
“dingin dek?”
“gak, panas. Dingin lah kak”
“manjanya.. kalau mau nangis, nangis lah!”
Nangis.
“Dah besar, nangis”
“tapi Kakak yang nyuruh.”
“masih kuat jalan? kalau gak Kakak gendong.”
“gak usahlah”
“ya udah”

Akhirnya sepanjang jalan Kak Yurdan selalu ada di sampingku. Dan berhasil membuat Kak Mel yang berada di belakang kami melotot ke arahku. Kan ku jadikan ini salah satu momen manisku bersamamu.

Cerpen Karangan: Isma Ardayani
Facebook: Isma Ardayanii
Namaku Isma Ardayani tapi kalau ada yang nanya, biasanya aku bilang Sung Rae Mun 😀 Lahir di pasir pengaraian, pada 20 Desember 1998. Saat ini aku kelas X di SMA NEGERI 1 RAMBAH. Sebenarnya ini adalah pengalamanku sendiri. Jujur! Aku sangat mengaguminya. Dan Aku akan selalu jadi yurdanics selama hidupku! Oh iya. Ini karyaku yang pertama, kalau banyak kekurangan, mohon dimaafkan ya?

ADVERTISEMENT

Cerpen My Sweet Moment merupakan cerita pendek karangan , kamu dapat mengunjungi halaman khusus penulisnya untuk membaca cerpen cerpen terbaru buatannya.

"Kamu suka cerpen ini?, Share donk ke temanmu!"

WhatsApp


" Baca Juga Cerpen Lainnya! "


The Quirky Life Of Beang

Oleh:
Namaku Beang. Tadinya aku suka namaku. Lalu secara kebetulan kemarin aku nonton sebuah anime. Di dalamnya ada karakter Lalat bermuka penguin yang suka makan kotoran. Mungkin karenanya akhir-akhir ini

Story From Gading

Oleh:
“Kau mau tahu bagaimana liburanku selama seminggu ini?” Tanya Gading. “Tergantung ceritanya menarik atau tidak.” Jawabku. “Aku yakin, kau pasti akan terbawa dengan apa yang ku ceritakan ini.” katanya

Mantan Jadi Musuh

Oleh:
Namaku Devi, aku kelas 2 SMP dan aku memiliki cowok yang bernama Hendrik. Aku sekarang berada di rumah nenekku. Waktu menunjukkan pukul 12:15, tetapi aku masih belum tidur karena

Cintaku Semanis Gulali

Oleh:
Aku berjalan keluar dari kelas bersama Bella. Menuruni tangga lalu berjalan lagi melewati taman sekolah sampai akhirnya keluar dari sekolah. Bukan hari yang buruk tapi hari yang cukup menegangkan,

The Secret Obsession (Part 1)

Oleh:
Alia Putri Medeia, seorang gadis SMK kelas 3 yang populer karena kecerdasannya, bukan hanya cerdas dia juga dijuluki sebagai primadona sekolah. Bagaimana tidak rambutnya yang gelap terurai panjang, bola

“Hai!, Apa Kamu Suka Bikin Cerpen Juga?”
"Kalau iya... jangan lupa buat mengirim cerpen cerpen hasil karyamu ke kita ya!, melalui halaman yang sudah kita sediakan di sini. Puluhan ribu penulis cerpen dari seluruh Indonesia sudah ikut meramaikan cerpenmu.com loh, bagaimana dengan kamu?"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *