Pertemuan Sahabat Dalam Pesta Dina
Cerpen Karangan: Annisa Fadlilah AmaliaKategori: Cerpen Anak, Cerpen Persahabatan
Lolos moderasi pada: 4 June 2013
Hari ini adalah hari istimewa untuk Dina. Ya, sekarang 23 maret, 23 maret adalah hari ulang tahun Dina. Karena Dina sangat suka dengan coklat, Ibunya membuat pesta ulang tahun Dina dengan tema coklat. Semua makanan dan minumannya rasa coklat, pita dan balonnya pun berwarna coklat. Ini semua di lakukan untuk Dina.
Pesta ulang tahun Dina di mulai jam 03.00 di rumah Dina. Dina sudah mengundang semua teman sekelasnya.
TIITT!!! Jam tangan Dina berbunyi bertanda sudah jam 03.00 tetapi anehnya tak seorang pun yang datang ke rumah Dina. Dina terus berdiri di depan pintunya berharap ada temannya yang datang.
Lima belas menit telah berlalu dan tak seorangpun datang. Dina akhirnya bersedih, dia pun langsung berlari ke kamarnya yang berada di lantai dua.
Lalu lima menit berlalu lagi, akhirnya ada teman Dina yang datang. Dina langsung keluar dari kamarnya dan membuka pintu, ternyata ada empat orang yang datang yaitu Reviya, Livia, Lita, dan Ririn. Dina mempersilahkan teman-temannya masuk.
Lalu mereka duduk, Livia pun memulai pembicaraan dengan berkata “mana yang lainnya? apa pestanya sudah selesai? Apa kami terlambat ya?” kata Livia. Dina pun menjawabnya “nggak kok, kalian nggak terlambat! Malah hanya kalian yang datang di pestaku!” Dina kembali bersedih. Teman-temannya pun ikut bersedih. Untung saja Ririn kembali menyemangati semua agar tidak bersedih.
Akhirnya pesta Dina di mulai dan dirayakan bersama-sama. Keempat teman Dina memberi Dina kado. Dan karena pesta ini mereka memiliki janji untuk selalu bersama-sama. Keesokannya karena Livia yang lebih awal datang, jadi setiap ada sahabatnya yang datang Livia menyapanya.
Lima sahabat ini selalu bersama. Ketika jam istirahat tiba, mereka sering ngobrol untuk membeli jajanan. Setelah itu mereka membeli jajanan yang mereka inginkan. Mereka selalu bersama di sekolah bahkan sepulang sekolah mereka masih sering bertemu.
Selesai
Cerpen Karangan: Annisa
Facebook: Annisa Fadlilah Amalia
Cerpen Pertemuan Sahabat Dalam Pesta Dina merupakan cerita pendek karangan Annisa Fadlilah Amalia, kamu dapat mengunjungi halaman khusus penulisnya untuk membaca cerpen cerpen terbaru buatannya.
"Kamu suka cerpen ini?, Share donk ke temanmu!"
Share ke Facebook Twitter Google+" Baca Juga Cerpen Lainnya! "
Boneka Kelinci yang Seram
Oleh: Bryan FergusonSebelum saya menceritakannya saya akan mengenalkan diriku terlebih dahulu. Nama saya Josh umur 13 tahun. Nama adik saya Jessica 4 tahun. Suatu ketika, saat Jessica berulang tahun, temannya memberikan
Salah (Part 1)
Oleh: Natassiya AgathaYeeesss!!!! Akhirnya pulang sekolah juga. Setelah 5 jam aku bergelut dengan pelajaran di sekolah, akhirnya aku bisa pulang juga. Seperti biasa, bi ani yang sering menjemputku. Kadang kalau bi
Gadis Berjilbab Pilihan
Oleh: Choirul ImroatinGadis Berjilbab Pilihan Cantik nian akhlak gadis berjilbab, mengajar anak di gubuk yang tua Daerah gubuk tempat si miskin, baca dan tulis huruf Al-Qur’an Berbagi kasih pada putra harapan…
Ricky Ferdian
Oleh: Nicki R. AlpanchoriWaktu itu, menjelang penerimaan siswa baru. Aku yang baru saja lulus Sekolah Dasar (SD) tentu saja ingin sekali melanjutkan sekolahku ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi yaitu SMP. Sungguh
Tetap semangat menjalani Hidup
Oleh: Afaf Haniah“pada hari ini… Kulantunkan puisi ini untuk seorang ibu… Doa yang selalu kulantunkan saat sholat… Ibu yang membesarkan ku… Yang membelaiku dengan kasih sayang sepenuhnya… Yang mengandungku selama 9
"Kalau iya... jangan lupa buat mengirim cerpen cerpen hasil karyamu ke kita ya!, melalui halaman yang sudah kita sediakan di sini. Puluhan ribu penulis cerpen dari seluruh Indonesia sudah ikut meramaikan cerpenmu.com loh, bagaimana dengan kamu?"
Kayaknya ceritanya persis sama salah satu seri PCPK. Judulnya Chocolate Girl
Namanya juga ada yang sama. Kayak, lita, livia, dan reviya.